Minggu, 08 Februari 2015

Renungan Harian Air Hidup: TUHAN SANGGUP MEREDAKAN

Jawab Yesus: "Katamu: jika Engkau dapat? Tidak ada yang mustahil bagi orang yang percaya!" < Markus 9:23 >
Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah! < Filipi 4:4 >
Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apapun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur. < Filipi 4:6 >
Serahkanlah segala kekuatiranmu kepada-Nya, sebab Ia yang memelihara kamu. < 1 Petrus 5:7 >
"Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah, maka pintu akan dibukakan bagimu. Karena setiap orang yang meminta, menerima dan setiap orang yang mencari, mendapat dan setiap orang yang mengetok, baginya pintu dibukakan. < Matius 7:7-8 >
Dan inilah keberanian percaya kita kepada-Nya, yaitu bahwa Ia mengabulkan doa kita, jikalau kita meminta sesuatu kepada-Nya menurut kehendak-Nya. Dan jikalau kita tahu, bahwa Ia mengabulkan apa saja yang kita minta, maka kita juga tahu, bahwa kita telah memperoleh segala sesuatu yang telah kita minta kepada-Nya. < 1 Yohanes 5:14-15 >
Karena itu Aku berkata kepadamu: apa saja yang kamu minta dan doakan, percayalah bahwa kamu telah menerimanya, maka hal itu akan diberikan kepadamu. < Markus 11:24 >
TUHAN itu jauh dari pada orang fasik, tetapi doa orang benar didengar-Nya. < Amsal 15:29 >
Renungan Harian Air Hidup: TUHAN SANGGUP MEREDAKAN: Disadur dari Renungan Harian Air Hidup, edisi 9 Febua ri 201 5 Baca:  Markus 4:35-41

1 komentar:

  1. Shalom...Selamat pagi sobat! Semangat menyambut pagi yang indah & Selamat beraktifitas!

    Mungkin hari ini kita merasa bahwa masalah kita adalah masalah yang sangat sulit bagi kita, mungkin juga kita sudah tidak sanggup lagi mengatasi masalah ini dan sering kali kita ingin menyerah kepada keadaan, tetapi bagi Tuhan masalah itu tidaklah serumit dan sesulit yang kita pikirkan, Tuhanlah yang sanggup meredakan masalah kita. ===== Serahkanlah kuatirmu kepada TUHAN, maka Ia akan memelihara engkau! Tidak untuk selama-lamanya dibiarkan-Nya orang benar itu goyah. < Mazmur 55:23 > ===== Damai sejahtera Allah, yang melampaui segala akal, akan memelihara hati dan pikiranmu dalam Kristus Yesus. < Filipi 4:7 > ===== Stop worrying, God is able! Thanks Lord! God always bless us all....Hallelujah....Amen

    BalasHapus