Selasa, 06 Maret 2018

Renungan Harian Air Hidup: HIDUP KRISTIANI: Sebuah Pertanggungan Jawab (2)

Maka oleh karena itu hati kami senantiasa tabah, meskipun kami sadar, bahwa selama kami mendiami tubuh ini, kami masih jauh dari Tuhan, --sebab hidup kami ini adalah hidup karena percaya, bukan karena melihat-- tetapi hati kami tabah, dan terlebih suka kami beralih dari tubuh ini untuk menetap pada Tuhan. < 2 Korintus 5:6-8 >

Sebab itu juga kami berusaha, baik kami diam di dalam tubuh ini, maupun kami diam di luarnya, supaya kami berkenan kepada-Nya. < 2 Korintus 5:9 >

Sebab kita semua harus menghadap takhta pengadilan Kristus, supaya setiap orang memperoleh apa yang patut diterimanya, sesuai dengan yang dilakukannya dalam hidupnya ini, baik ataupun jahat. < 2 Korintus 5:10 >

Kami tahu apa artinya takut akan Tuhan, karena itu kami berusaha meyakinkan orang. Bagi Allah hati kami nyata dengan terang dan aku harap hati kami nyata juga demikian bagi pertimbangan kamu. < 2 Korintus 5:11 >

Sebab firman Allah hidup dan kuat dan lebih tajam dari pada pedang bermata dua manapun; ia menusuk amat dalam sampai memisahkan jiwa dan roh, sendi-sendi dan sumsum; ia sanggup membedakan pertimbangan dan pikiran hati kita. < Ibrani 4:12 >

Dan tidak ada suatu makhlukpun yang tersembunyi di hadapan-Nya, sebab segala sesuatu telanjang dan terbuka di depan mata Dia, yang kepada-Nya kita harus memberikan pertanggungan jawab. < Ibrani 4:13 >

Tetapi mereka harus memberi pertanggungan jawab kepada Dia, yang telah siap sedia menghakimi orang yang hidup dan yang mati. < 1 Petrus 4:5 >

Demikianlah setiap orang di antara kita akan memberi pertanggungan jawab tentang dirinya sendiri kepada Allah. < Roma 14:12 >

Amin 😇
God bless 🌷🌷🌷


Renungan Harian Air Hidup: HIDUP KRISTIANI: Sebuah Pertanggungan Jawab (2): Disadur dari Renungan Harian Air Hidup, edisi 7 Maret 2018 Baca:  2 Korintus 5:1-11 "... jika kemah tempat kediaman kita di bumi ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar