Sabtu, 05 April 2014

Renungan Harian Air Hidup: HARUS BEKERJA

Apapun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia. < Kolose 3:23 >

Dan karena mereka melakukan pekerjaan yang sama, ia tinggal bersama-sama dengan mereka. Mereka bekerja bersama-sama, karena mereka sama-sama tukang kemah. < Kisah Para Rasul 18:3 >

Hai pemalas, pergilah kepada semut, perhatikanlah lakunya dan jadilah bijak: biarpun tidak ada pemimpinnya, pengaturnya atau penguasanya, ia menyediakan rotinya di musim panas, dan mengumpulkan makanannya pada waktu panen. Hai pemalas, berapa lama lagi engkau berbaring? Bilakah engkau akan bangun dari tidurmu? "Tidur sebentar lagi, mengantuk sebentar lagi, melipat tangan sebentar lagi untuk tinggal berbaring" -- maka datanglah kemiskinan kepadamu seperti seorang penyerbu, dan kekurangan seperti orang yang bersenjata. < Amsal 6:6-11 >

Tangan orang rajin memegang kekuasaan, tetapi kemalasan mengakibatkan kerja paksa. < Amsal 12:24 >

Orang-orang yang demikian kami peringati dan nasihati dalam Tuhan Yesus Kristus, supaya mereka tetap tenang melakukan pekerjaannya dan dengan demikian makan makanannya sendiri. < 2 Tesalonika 3:12 >

Orang yang mencuri, janganlah ia mencuri lagi, tetapi baiklah ia bekerja keras dan melakukan pekerjaan yang baik dengan tangannya sendiri, supaya ia dapat membagikan sesuatu kepada orang yang berkekurangan. < Efesus 4:28 >

Renungan Harian Air Hidup: HARUS BEKERJA: Disadur dari Renungan Harian Air Hidup, edisi 6 April 2014 Baca:  Kejadian 2:8-25 " TUHAN Allah mengambil manusia itu dan menempatka...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar