Rabu, 28 November 2018

Renungan Harian Air Hidup: MENGASIHI TUHAN LEBIH DARI SEGALA

Jawab Yesus kepadanya: "Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu < Matius 22:37 >



Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal. < Yohanes 3:16 >



Janganlah kiranya kasih dan setia meninggalkan engkau! Kalungkanlah itu pada lehermu, tuliskanlah itu pada loh hatimu, maka engkau akan mendapat kasih dan penghargaan dalam pandangan Allah serta manusia. < Amsal 3:3-4 >



Kita telah mengenal dan telah percaya akan kasih Allah kepada kita. Allah adalah kasih, dan barangsiapa tetap berada di dalam kasih, ia tetap berada di dalam Allah dan Allah di dalam dia. < 1 Yohanes 4:16 >



Kita mengasihi, karena Allah lebih dahulu mengasihi kita. < 1 Yohanes 4:19 >



Hendaklah kasih itu jangan pura-pura! Jauhilah yang jahat dan lakukanlah yang baik. < Roma 12:9 >



Tetapi seperti ada tertulis: "Apa yang tidak pernah dilihat oleh mata, dan tidak pernah didengar oleh telinga, dan yang tidak pernah timbul di dalam hati manusia: semua yang disediakan Allah untuk mereka yang mengasihi Dia." < 1 Korintus 2:9 >



Perdengarkanlah kasih setia-Mu kepadaku pada waktu pagi, sebab kepada-Mulah aku percaya! Beritahukanlah aku jalan yang harus kutempuh, sebab kepada-Mulah kuangkat jiwaku. < Mazmur 143:8 >



Barangsiapa tidak mengasihi, ia tidak mengenal Allah, sebab Allah adalah kasih. < 1 Yohanes 4:8 >



Dalam hal inilah kasih Allah dinyatakan di tengah-tengah kita, yaitu bahwa Allah telah mengutus Anak-Nya yang tunggal ke dalam dunia, supaya kita hidup oleh-Nya. < 1 Yohanes 4:9 >



Amin 😇

God bless 🌷🌷🌷



Renungan Harian Air Hidup: MENGASIHI TUHAN LEBIH DARI SEGALA: Disadur dari Renungan Harian Air Hidup, edisi 29 November 2018 Baca:  Kejadian 22:1-19 " Ambillah anakmu yang tunggal itu, yang e...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar