Minggu, 09 April 2017

Renungan Harian Air Hidup: MUSUH TAK TERDUGA DATANGNYA

karena kamu sendiri tahu benar-benar, bahwa hari Tuhan datang seperti pencuri pada malam. < 1 Tesalonika 5:6 >

Karena itu, berjaga-jagalah, sebab kamu tidak tahu akan hari maupun akan saatnya." < Matius 25:13 >

Berjaga-jagalah dan berdoalah, supaya kamu jangan jatuh ke dalam pencobaan: roh memang penurut, tetapi daging lemah." < Matius 26:41 >

"Hati-hatilah dan berjaga-jagalah! Sebab kamu tidak tahu bilamanakah waktunya tiba. Dan halnya sama seperti seorang yang bepergian, yang meninggalkan rumahnya dan menyerahkan tanggung jawab kepada hamba-hambanya, masing-masing dengan tugasnya, dan memerintahkan penunggu pintu supaya berjaga-jaga. Karena itu berjaga-jagalah, sebab kamu tidak tahu bilamanakah tuan rumah itu pulang, menjelang malam, atau tengah malam, atau larut malam, atau pagi-pagi buta, supaya kalau ia tiba-tiba datang jangan kamu didapatinya sedang tidur. Apa yang Kukatakan kepada kamu, Kukatakan kepada semua orang: berjaga-jagalah!" < Markus 13:33-37 >

Berjaga-jagalah senantiasa sambil berdoa, supaya kamu beroleh kekuatan untuk luput dari semua yang akan terjadi itu, dan supaya kamu tahan berdiri di hadapan Anak Manusia." < Lukas 21:36 >

Sebab itu ambillah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu dapat mengadakan perlawanan pada hari yang jahat itu dan tetap berdiri, sesudah kamu menyelesaikan segala sesuatu. < Efesus 6:13 >

Jadi berdirilah tegap, berikatpinggangkan kebenaran dan berbajuzirahkan keadilan, kakimu berkasutkan kerelaan untuk memberitakan Injil damai sejahtera; < Efesus 6:14-15 >

dalam segala keadaan pergunakanlah perisai iman, sebab dengan perisai itu kamu akan dapat memadamkan semua panah api dari si jahat, dan terimalah ketopong keselamatan dan pedang Roh, yaitu firman Allah, dalam segala doa dan permohonan. Berdoalah setiap waktu di dalam Roh dan berjaga-jagalah di dalam doamu itu dengan permohonan yang tak putus-putusnya untuk segala orang Kudus, < Efesus 6:16-18 >

Bertekunlah dalam doa dan dalam pada itu berjaga-jagalah sambil mengucap syukur. < Kolose 4:2 >

Renungan Harian Air Hidup: MUSUH TAK TERDUGA DATANGNYA: Disadur dari Renungan Harian Air Hidup, edisi  10  April  201 7   Baca:  1 Sam uel 23:1-13

1 komentar: