Senin, 17 Juli 2017

Renungan Harian Air Hidup: DUNIA PENUH DENGAN KEKERASAN (1)

Dan campakkanlah hamba yang tidak berguna itu ke dalam kegelapan yang paling gelap. Di sanalah akan terdapat ratap dan kertak gigi." < Matius 25:30 >

Barangsiapa mengasihi bapa atau ibunya lebih dari pada-Ku, ia tidak layak bagi-Ku; dan barangsiapa mengasihi anaknya laki-laki atau perempuan lebih dari pada-Ku, ia tidak layak bagi-Ku. < Matius 10:37 >

Engkau membinasakan orang-orang yang berkata bohong, TUHAN jijik melihat penumpah darah dan penipu. < Mazmur 5:7 >

Tetapi aku, berkat kasih setia-Mu yang besar, aku akan masuk ke dalam rumah-Mu, sujud menyembah ke arah bait-Mu yang kudus dengan takut akan Engkau. < Mazmur 5:8 >

Iblislah yang menjadi bapamu dan kamu ingin melakukan keinginan-keinginan bapamu. Ia adalah pembunuh manusia sejak semula dan tidak hidup dalam kebenaran, sebab di dalam dia tidak ada kebenaran. Apabila ia berkata dusta, ia berkata atas kehendaknya sendiri, sebab ia adalah pendusta dan bapa segala dusta. < Yohanes 8:44 >

Kalau ada seorang melihat saudaranya berbuat dosa, yaitu dosa yang tidak mendatangkan maut, hendaklah ia berdoa kepada Allah dan Dia akan memberikan hidup kepadanya, yaitu mereka, yang berbuat dosa yang tidak mendatangkan maut. Ada dosa yang mendatangkan maut: tentang itu tidak kukatakan, bahwa ia harus berdoa. < 1 Yohanes 5:16 >

Semua kejahatan adalah dosa, tetapi ada dosa yang tidak mendatangkan maut. < 1 Yohanes 5:17 >

Kita tahu, bahwa setiap orang yang lahir dari Allah, tidak berbuat dosa; tetapi Dia yang lahir dari Allah melindunginya, dan si jahat tidak dapat menjamahnya. < 1 Yohanes 5:18 >

Kita tahu, bahwa kita berasal dari Allah dan seluruh dunia berada di bawah kuasa si jahat. Akan tetapi kita tahu, bahwa Anak Allah telah datang dan telah mengaruniakan pengertian kepada kita, supaya kita mengenal Yang Benar; dan kita ada di dalam Yang Benar, di dalam Anak-Nya Yesus Kristus. Dia adalah Allah yang benar dan hidup yang kekal. < 1 Yohanes 5:17-18 >

Anak-anakku, waspadalah terhadap segala berhala. < 1 Yohanes 5:12 >

TUHAN menguji orang benar dan orang fasik, dan Ia membenci orang yang mencintai kekerasan. < Mazmur 11:5 >

Ia menghujani orang-orang fasik dengan arang berapi dan belerang; angin yang menghanguskan, itulah isi piala mereka. Sebab TUHAN adalah adil dan Ia mengasihi keadilan; orang yang tulus akan memandang wajah-Nya. < Mazmur 11:6-7 >

Renungan Harian Air Hidup: DUNIA PENUH DENGAN KEKERASAN (1): Disadur dari Renungan Harian Air Hidup, edisi  18 Juli  201 7   Baca:  Matius 26:47-56

1 komentar: